apa manfaat puasa untuk kesehatan jantung

Dalam kasus penyakit kardiovaskular, mungkin tidak ada pengobatan yang lebih baik daripada mencegahnya. Hal ini dapat dilakukan dengan meningkatkan gaya hidup sehat, menerapkan program penurunan berat badan yang sehat dengan mengonsumsi lebih banyak makanan berserat, dan tidak makan berlebihan bahan yang mengandung lemak tinggi dan kolesterol. Selain itu, Anda juga bisa melakukan olah raga yang terprogram

Alhamdulilah, bagi yang rajin berpuasa, ada banyak manfaat khususnya manfaat puasa untuk kesehatan jantung.  Puasa juga memengaruhi ritme penurunan suhu tubuh, hormon kortisol, melatonin, dan glikemik. Meski sedikit, beragam penyesuaian yang terjadi akan berperan bagi kesehatan seseorang. Dengan berpuasa, psikologis tubuh akan menjadi lebih tenang, sehingga kadar hormon adrenalin lebih stabil. Tubuh yang diliputi rasa amarah , keadaan ini bisa menaikan kadar adrenalin. Saat marah, adrenalin akan meningkat 20-30 kali lipat.

Peningkatan adrenalin akan mengurangi kontraksi otot empedu, menyempitkan pembuluh darah perifer, melebarkan arteri koroner, meningkatkan tekanan darah arteri dan meningkatkan volume darah ke jantung dan jumlah detak jantung. Keadaan ini akan meningkatkan pembentukan kolesterol LDL dari lemak protein. Pada akhirnya, dengan adrenalin yang tinggi dapat meningkatkan risiko gangguan pembuluh darah, jantung koroner, atau stroke.

Kestabilan adrenalian tersebut juga dapat menurunkan kadar gula darah, kolesterol LDL, mengatur tekanan darah dan meningkatkan sistem kekebalan tubuh.

Saat berpuasa, ledakan limfosit akan timbul hingga sepuluh kali lipat. Limfosit adalah sejenis sel darah putih yang membantu memerangi dan mencegah infeksi bakteri dan virus di dalam tubuh, serta membantu melawan kanker. Pada keadaan tidak sehat biasanya terjadi  berbagai macam limfosit berkurang, potensi tubuh untuk melawan infeksi dapat terganggu. Disinilah Manfaat Puasa untuk mengoptimalkan daya tahan tubuh.

Karena memiliki segudang manfaat yang tepat, untuk meningkatkan kebugaran tubuh selama berpuasa, penderita penyakit jantung dapat mencoba mengonsumsi makanan bergizi seimbang saat sahur dan berbuka. Jangan lupa untuk membatasi aktifitas fisik pada tahap tertentu dalam berpuasa dengan intensitas ringan.   Jika memerlukan konsultasi kesehatan bisa datang dengan  klik dokter kesayangan anda

Related Post :

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *